Kamis, 25 September 2008
My Poem
Ketika lisan tak dapat lagi berkata……….
Ketika pikir tak mampu lagi mengembara…..
Ketika mata tak harap lagi sinaran dunia….
Dan ketika hati yan menjadi raja, membawa angan merenda cinta….
Ketika hidup dirasa bermakna…
Ketika langkah menyapu asa…..
Merenda cinta menggapai sukma…….
Tak henti mengembara…
Hingga menemukan telaga cinta……..
Yang takkan pernah berhenti memancarkan cahaya
Sebagai pelepas dahaga….(Ree, ba’da isya)
Ketika hati sebening embun pagi.
Tak kuasa ku melepas pergi.
Cinta sejati tumbuh dari kebeningan hati.
Menenangkan saraf-saraf diri yang selalu ingin menghidupi.
Tatkala hati sebening kaca.
Indah terukir senyum diwajah.
Pesona keteduhan membasuh kegundahan jiwa
Kelembutan menjelma bagai mimpi indah
Tak ingin Lepas…………(Ree,sunday morning)
Bulan RamadhanMu akan segera berlalu ya Rabb….
Semakin ku memaknai langkah yang kulalui..
Semakin kutemukan hakikat hidup yang sementara waktu ini…
Semakin besar syukurku pada nikmat dan kasihMu ya Rabb………
Semakin sulit ku meninggalkan kenangan dahulu………
Semakin sulit bagiku untuk mekangkah ke hariMu yang lain ya Rabb……
Ya Rabb..Hari ini matahariMu enggan bersinar…..
Tiupan angin lembut membelai dedaunan…
Suasana teduh menaungi bumiMu Ya Rabb…
Enggan ku berpisah dari RamadhanMu ya Rabb…
Enggan ku menjauh dari bulan Suci penuh rahmat dari Mu….(Ree, friday night)
Tiupan angin sore berderap lembut, menyapa kisi-kisi ruang hampa.
Kuterpekur dalam diam….
Ku takut umurku tidak mendatangkan kebaikan untuk diriku….
Ku takut satu detik yang hadir berlalu tanpa makna….
Ku takut lisan ini mengurangi kesucian hati……
Dalam diam kuhadirkan lantunan ayat-ayatMu dilubuk hatiku…….
Dalam diam, kucoba maknai tiap derap langkah kaki…
Dalam diam kutemukan beribu hikmah dalam ketetapanMu
Dalam diam kucoba rangkai impian besar dalam ingatan…
Dalam diam, kucoba telesuri hakikat ilmuMu….
Dalam diam, kucoba reguk cahaya cintaMu……..
Dalam diam, hanya zikirku yang membuatku selalu tenang…….
Menjalani hari bertabur kedamaian. (Ree, Friday)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar